Translate in :

Selasa, 28 Oktober 2014

Sumpah Pemuda ke 86 Tahun 2014 "Bangun Soliditas Pemuda Maju dan Berkelanjutan”

logo hari sumpah pemuda 2014
Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-86 tahun ini mengusung tema Bangun Soliditas Pemuda Maju dan Berkelanjutan. Nilai historisikrar Sumpah Pemuda adalah nilai kesatuan dan persatuan bangsa,
Nilai-nilai kesatuan merupakan warisan  dari Sumpah Pemuda yang telah diikrarkan oleh para pemuda Indonesia dalam peristiwa Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928. Para pemuda bersumpah untuk Bertumpah Darah Yang Satu Tanah Indonesia, Berbangsa Yang Satu Bangsa Indonesia dan Menjunjung Bahasa Persatuan Bahasa Indonesia.

Tema Hari Sumpah Pemuda 2014
Tema: “ Bangun Soliditas Pemuda Maju dan Berkelanjutan”

Minggu, 12 Oktober 2014

Qunut Subuh dalam Pandangan 4 Madzhab

Syaikh Muhammad bin Sholih Al Utsaimin pernah ditanya: Bagaimana pendapat empat Imam Madzhab mengenai qunut?
Syaikh rahimahullah menjawab:
Pendapat imam madzhab dalam masalah qunut adalah sebagai berikut.
Pertama: Imam Malik
Imam Malik mengatakan bahwa qunut itu merupakan ibadah sunnah pada shalat subuh dan lebih afdhal dilakukan sebelum ruku'. Meskipun bila dilakukan sesudahnya tetap dibolehkan. 
Menurut beliau, melakukan qunut secara zhahir dibenci untuk dilakukan kecuali hanya pada shalat subuh saja. Dan qunut itu dilakukan dengan sirr, yaitu tidak mengeraskan suara bacaan. Sehingga baik imam maupun makmum
melakukannya masing-masing atau sendiri-sendiri. Dibolehkan untuk mengangkat tangan saat melakukan qunut. 

Yuk, Belajar Ikhlas

Tahukah kalian syarat diterimanya ibadah adalah rasa ikhlas sebagaimana diterangkan dalam ayat Al Qur'an (QS. Az Zumar: 65)," Jika kamu mempersekutukan (Rabb), niscaya akan hapuslah amalmu." Dengan ikhlas kita tidak akan tersesat ke jalan yang tidak diridhoi Allah, dengan ikhlas pula kita tidak akan menjadi orang yang riya’ atau sombong, karena sombong itu merupakan sifatnya setan. Syaitan berkata,” Ya Tuhanku, oleh karena Engkau telah menetapkanku sesat, sungguh akan kuusahakan agar anak manusia memandang indah segala yang tampak di bumi dan aku akan sesatkan mereka semua. Kecuali hamba-hambaMu dari antara mereka yang ikhlas(Al-Hijr: 39-40).

Jumat, 10 Oktober 2014

Penciptaan Manusia dalam Alqur'an

"Al-Qur’an ini menjadi rahmat, umumnya bagi semesta alam dan khususnya bagi manusia. Dalam berbagai ayatnya, Al-Qur’an banyak memperbincangkan tentang manusia dan rahasia kehidupannya dalam segala aspek yang berkaitan dengannya."
Al-Qur’an diturunkan oleh Allah Swt sebagai rahmat bagi semesta alam. Sebagaimana Rasulullah Saw yang kepadanya diturunkan Al-Qur’an adalah rahmat bagi semesta alam. Allah Swt berfirman: “Dan tiadalah Kami mengutus kamu, melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi semesta alam.” (QS Al-Anbiya’: 107)

Kamis, 09 Oktober 2014

2 WAKTU TIDUR YANG DILARANG

Tidur menjadi sesuatu yang esensi dalam kehidupan kita. Karena dengan tidur, kita menjadi segar kembali. Tubuh yang lelah, urat-urat yang mengerut, dan otot-otot yang dipakai beraktivitas seharian, bisa meremaja lagi dengan melakukan tidur.
Dalam Islam, semua perbuatan bisa menjadi ibadah. Begitu pula tidur, seperti yang dicontohkan oleh Rasulullah saw

Senin, 06 Oktober 2014

Kisah di Balik Ayat 1000 Dinar



Alkisah, beribu tahun yang lalu, hiduplah seorang tukang tepung yang sangatlah miskin. Ia dan keluarganya yang tinggal di pinggir laut selalu hidup dalam kekurangan. Namun ia tetap rajin bekerja setiap hari membuat tepung dan tak lupa bersyukur kepada Tuhan karena masih

Jumat, 03 Oktober 2014

Menjadi Orang yang Selalu Positif


Dalam menjalani kehidupan sehari-hari, ada banyak kejadian yang bisa kita alami. Ada peristiwa dimana kita dibuat bahagia, bersedih, tertawa, hingga menangis. Semua kejadian yang kita alami memang takkan pernah bisa kita elakkan, karena kita hanya pelaku dan Sang Pencipta lah yang mengatur segalanya. Untuk itu bukanlah masalah yang perlu

Kamis, 02 Oktober 2014

Makna Berkurban di Hari Raya Idul Adha


Karena sebentar lagi hari raya Idul Adha akan tiba, maka saya ingin menulis tentang makna berkurban di hari raya Idul Adha. Kata ”qurbân” berasal dari qaraba–qarabu, yang berarti dekat. Menurut Dr. Attabiq Luthfi MA., maknanya mencapai posisi ”dekat” dengan Allah, sebagai

Selasa, 30 September 2014

Detektor Sinyal Handphone

Rangkaian Detektor Sinyal Handphone
Ketika Handphone anda dalam keadaan Silent atau Diam karena sesuatu hal yang mengharuskan HP kita tdk boleh berbunyi, misal ketika sedang melakukan rapat atau saat melakukan Sholat atau ketika berada di tempat ibadah maka kita bisa mengetahui adanya panggilan masuk atau ada sms dengan sinyal cahaya yakni dengan menggunakan 

Sabtu, 27 September 2014

Kritiklah, Tapi Pada Tempatnya

Allah Swt berfirman: "Dan di antara mereka ada orang yang mencelamu tentang (distribusi) zakat; jika mereka diberi sebagian dari padanya, mereka bersenang hati dan jika mereka tidak diberi sebagian dari padanya, dengan serta merta mereka menjadi marah." (QS. at-Taubah: 58)

Kata Lamaza dalam ayat ini berarti mencari aib dengan berhadapan, sementara bila aib dicari dari belakang disebut Hamaza.

Sabtu, 06 September 2014

Waktu Adalah Mata Uang Paling Mahal


Berbicara tentang waktu, mungkin hampir setiap orang menyadari bahwa setiap waktu yang kita miliki adalah sangat berharga. Bahkan karena pentingnya arti waktu, orang Barat sering mengatakan "Time is Money" (waktu adalah uang). Setiap kali kita kehilangan waktu, berarti sama dengan kehilangan uang. Orang Arab pun punya sebuah ungkapan, "Al-waqtu kas Saifi" (waktu ibarat pedang)

Senin, 04 Agustus 2014

Fatimah Az-Zahra, Teladan Hidup Sejati

Asma' berkata, "Aku tidak menemukan perempuan yang lebih sopan dari Fatimah. Ia adalah perempuan yang mendapat didikan dari sisi Tuhan. Ketika Tuhan menurunkan sebuah ayat yang meminta masyarakat untuk tidak memanggil Rasul dengan sebutan nama, Fatimah juga dengan penuh sopan memanggil ayahnya dengan sebutan Rasulullah sampai Rasul memberitahu bahwa ayat tersebut tidak berlaku untuknya."

Rabu, 16 Juli 2014

Nuzulul Qur'an

Makna nuzûl al-Qur’an dan hikmah mengapa al-Qur’an diwahyukan secara berangsur-angsur? Apa makna nuzul al-Qur’an? Bagaimana tingkatan nuzul al-Qur’an itu? Apa yang menjadi hikmah mengapa al-Qur’an diwahyukan secara berangsur?

1. Derivasi kata nuzûl bermakna turun, sebagaimana hal ini disebutkan dalam Mufradat, Misbah dan Aqrab. Raghib Isfahani

Kamis, 12 Juni 2014

Toleransi dalam Perspektif al-Quran dan Sunnah

Kemunduran dunia Islam yang masih terus berlangsung hingga saat ini, tidak dapat dipungkiri, telah berdampak negatif terhadap kondisi umat Islam secara internasional. Kaum muslim di berbagai belahan dunia terus menjadi bulan-bulanan para musuh Islam (baca: jaringan Zionis internasional dan Barat), tanpa mampu memberikan perlawanan yang berarti. Meski sejak paruh terakhir abad keduapuluh penetrasi secara fisik (militer) terhadap wilayah-wilayah Islam telah banyak menurun intensitasnya, namun tidak berarti umat Islam dapat bernapas lega. Ini dikarenakan para musuh Islam telah menyiapkan bentuk-bentuk penjajahan baru (new imperialism)

Sabtu, 31 Mei 2014

Penyebaran Budaya dari Pandangan Al-Quran dan Sunnah

Islam yang didasarkan pada al-Quran dan Sunnah memandang penyebaran budaya adalah upaya untuk mengajak masyarakat kepada nilai-nilai tinggi dan menumbuhkan tanggung jawab dalam diri mereka. Salah satu jalan efektif untuk menyebarkan budaya Islam adalah koordinasi antara pemerintah dan ajaran agama.
Maksud dari penyebaran budaya telah dijelaskan Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan (UNESCO) pada awal dekade 1980

Senin, 21 April 2014

Teknik Encoding dan modulasi

Elemen sinyal : tiap pulsa dari sinyal digital. Data binary yang ditransmisiskan dengan meng-encode tiap bit data menjadi elemen-elemen sinyal.

  • Sinyal unipolar : semua elemen sinyal yang mempunyai tanda yang sama, yaitu positif semua atau negative semua.
  • Sinyal polar : elemen-elemen sinyal dimana salah satu kondisi logikanya diwakili oleh level tegangan positif dan yang lainnya level tegangan negatif.
  • Durasi : atau lebar suatu bit , yaitu waktu yang dibutuhkan oleh transmitter untuk memancarkan bit tersebut.

Selasa, 11 Maret 2014

Hegemoni Barat Terhadap Peradaban Islam

Islam adalah Agama terakhir yang diturunkan oleh Allah Swt kepada manusia. Islam merupakan penyempurna Agama-agama sebelumnya. Nabi Muhammad Saw sebagai penutup para Nabi adalah orang yang Allah Swt tugaskan untuk membawa risalah Islam. Islam yang dibawa Nabi Muhammad Saw mencakup segala aspek. Islam adalah Agama, Ummat, Negara dan Peradaban.
Islam telah menunjukan kebenaran yang nyata dan itu terlihat dan terekam dengan jelas sepanjang perjalanan Islam. Kendati demikian, kebenaran tidak selamanya dapat diterima oleh semua pihak, namun justru dimana ia berada pasti ada yang mengingkarinya.
Kondisi seperti inilah yang terjadi terhadap Islam dimata Barat, Islam mereka anggap sebagai ancaman terbesar yang menganggu keberlangsungan peradaban Barat. Maka dari itu berbagai kajian tentang ke-Islaman (al-dirāsāt al-Islāmiyyah)

Senin, 10 Februari 2014

Seruan untuk Jiwa yang Angkuh dan Sombong

Banyak sekali prinsip-prinsip Islam yang menjamin hubungan antar masyarakat dan hak-hak individunya. Secara global, jaminan itu datang dalam bentuk kecaman atas segala hal yang berbau kejahatan, penyalahgunaan wewenang, munculnya sistem kasta dan menunjukkan kebencian dalam masyarakat. 
Kita bisa melihat bagaimana Islam berjuang dengan gigih untuk memerangi berbagai macam penyakit hati dan noda-noda jiwa, dan mungkin yang paling penting dan tidak begitu mendapatkan perhatian kita adalah kesombongan. Rasulullah Saw bersabda mengenai hal ini, “Tidak akan masuk surga orang yang memiliki kesombongan sebesar biji atom di dalam hatinya.” Dikatakan: seseorang suka pakaiannya dan sandalnya terlihat bagus. Kemudian Rasulullah Saw bersabda,

Sabtu, 18 Januari 2014

Keutamaan Bersyukur

Ustadz Abdullah Taslim. MA

عن أبي هريرة قال: جاء الفقراء إلى النبي فقالوا: يا رسول الله، ذهب أهل الدثور من الأموال بالدرجارت العلا والنعيم المقيم، يصلون كما نصلي، ويصومون كما نصوم، ولهم فضل من أموال يحجون بها ويعتمرون ويجاهدون ويتصدقون، وليست لنا أموال…وفي رواية مسلم: فقال رسول الله في آخر الحديث: “ذلك فضل الله يؤتيه من يشاء” (متفق عليه).

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu dia berkata: Orang-orang miskin (dari