Translate in :

Rabu, 14 Maret 2012

Ziarahi Hatiku

Kini, jika enkau ingin mengetahui rahasia hati, bergegaslah untuk segera menziarahi hatiku. Akan kau lihat cahaya cinta menyala-nyala.

Apakah telah kau membaca kalam suci dimana Allah telah berfirman:
" Allah (Pemberi) cahaya (kepada) langit dan bumi. Perumpamaan cahaya Allah, adalah seperti sebuah lubang yang tidak tembus, yang di dalamnya ada pelita besar. Pelita itu di dalam kaca dan kaca itu seakan-akan bintang (yang bercahaya) seperti mutiara
yang dinyalakan dengan munyak dari pohon yang berkahnya, (yaitu) pohon zaitun yang tumbuh tidak di sebelah timur (sesuatu) dan tidak pula di sebelah barat (nya), yang minyaknya (saja) hampir-hampir menerangi, walaupun tidak disentuh api. Cahaya di atas cahaya (berlapis-lapis), Allah membimbing kepada cahaya-Nya siapa yang Dia kehendaki, dan Allah membuat perumpamaan-perumpamaan bagi manusia, dan Allah Maha Mengetahuim segala sesuatu. " (QSan-Nuur: 35)

Pelita hatiku bernama cinta. Ziarahi hatiku, maka engkau akan menemukan nyala cinta. Seperti juga aku yang terbakar karena cahayanya, engkau pun akan mengalami hal yang sama apabila engkau duduk di dalamnya. Milikilah cinta, dan terangilah semesta dengan cahayanya!!
Seperti halnya aku sekarang ini dengan hatiku. Hatiku dipenuhi cinta kepadanya. Cinta telah membuat hatiku damai dan rindu. Telah hilang amarah dalam diriku, kepada siapapun juga. Begitu indah sekarang kurasakan. Kuberikan senyumku kepada semua orang. Ini semua terjadi pada diriku sebab cintaku yang telah mengajariku.

Aku diajarinya untuk berdamai dengan diriku sendiri, berdamai pula dengan semuanya.
Aku menjadi yakin dengan apa yang dikatakan oleh Thomas Merbon:
"Jika kamu sendiri merasa damai, setidaknya ada sedikit kedamaian di dunia. Kemudian bagilah rasa damaimu dengan semua orang, dan semua orang akan merasa damai".

Cinta juga memenuhi hatiku dengan kelembutan. Dan betapa indah jika hati telah terasa lembut. Hatiku tidak suka dengan kekerasan, menolak ucapan yang keras lagi tak sopan. Cinta telah membuat apa yang kulihat terasa indah dan nikmat seakan-akan aku tidak mau kehilangan keindahan dan kenikmatannya lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar